Sabtu, 18 Juli 2009

MENYUSUI


Segera setelah lahir, tugas pertama anda adalah menyusuinya. Secara alamiah, air susu sudah mulai dihasilkan sejak kehamilan bulan ke-4. Jangan takut kehabisan ASI, karena ASI diproduksi berdasarkan demand. Jika diambil banyak, ASI akan diberikan banyak pula.

Mengapa ASI?
ASI adalah makanan terbaik bayi, karena mengandung hampir semua zat gizi yang dibutuhkan bayi. Ada lebih dari 100 jenis gizi dalam ASI antara lain AA, DHA, taurin dan spingomyelin yang tidak terdapat dalam susu sapi.
ASI juga sangat diperlukan untuk pertumbuhan dan perkembangan kecerdasan anak. Anak-anak yang tidak diberi ASI mempunyai IQ (Intelectual Quotient)lebih rendah tujuh sampai delapan poin dibandingkan yang mendapatkan ASI eksklusif. Juga lebih mudah terjangkit penyakit kronis seperti kanker, jantung, hipertensi, kurang gizi, obesitas (kegemukan) dan diabetes setelah dewasa.

ASI Eksklusif
ASI eksklusif adakah pemberian Asi tanpa makanan tambahan lain pada bayi berumur nol sampai enam bulan. Agar dapat memberikan ASI eksklusif, ibu yang bekerja di luar rumah bisa memeras ASI-nya setiap tiga sampai empat jam sekali untuk disimpan dalam lemari pendingin. ASI tahan disimpan dalam lemari pendingin sampai 2x24 jam.

Dasar-dasar menyusui

• Ambilllah posisi duduk yang enak.
• Air susu akan mengalir lebih lancer apabila anda relaks. Carilah tempat yang tenang dan kursi nyaman yang mempunyai sandaran. Dengarkan musik yang lembut.
• Gunakan ibu jari dan telunjuk untuk menarik putting agar berdiri. Putting sedikit diangkat keatas, kearah langit-langit mulut bayi.
• Dekatkan putting kearah pipi bayi sehingga menyentuh ujung mulutnya. Ini akan merangsang refleks menghisap pada bayi.
• pastikan tidak hanya putting, tetapi seluruh areola masuk ke dalam mulut bayi. Jika bayi hanya menghisap bagian putting, maka kelenjar-kelenjar susu akan mengalami tekanan dan dapat menyebabkan putting nyeri dan pecah-pecah.
• Gunakan jari untuk menekan payudara menjauhi hidung bayi agar pernapasannya tidak terganggu.

Inisiasi dini
Metode ini membuat bayi mudah sekali menyusu, sehingga tingkat kegagalan menyusu jauh berkurang. Caranya, bayi yang baru lahir setelah dipotong tali pusar dan dilap, diletakkan diatas perut atau dada ibu. Biarkan minimal 30 menit sampai 1 jam. Bayi akan merangkak sendiri mencari putting ibunya untuk menyusui.

Diet saat menyusui
Tambahkan 500 kal per hari dari kebutuhan anda ketika hamil
Tambahkan kalsium anda menjadi 5 bagian per
Kurangi masukan protein menjadi 3 bagian per hari
Minum sedikitnya delapan gelas cairan (susu,air putih,sup atau kaldu dari sari buah) dalam sehari.



0 comments:

Posting Komentar

Bunda Dan Ananda © 2008 Template by:
bunda dan ananda