Senin, 31 Mei 2010

RUMAH BONEKA



Aneka permainan imajinatif sangat mendukung mainat sikecil untuk mempelajari banyak hal.

Anak-anak belajar menanggapi lingkungan melalui permainan. Si kecil mencoba berperan sebagai orang dewasa sperti dilihatnya dalam keseharian lewat permainan rumah-rumahan.

Bermain boneka lengkap dengan “rumahnya” merupakan bagian dari bermain peran. Rumah boneka yang aman, baik untuk tujuan itu.

Sedangkan boneka, dalam imajinasi anak-anak, itu hidup, menangis, tertawa, makan dan berbagi pengalaman hidup. Pilihlah boneka yang tidak bergerak dengan tenaga baterei karena biasanya bergerak monoton dan membosankan, serta tidak memenuhi kebutuhan anak untuk berimajinasi.

Belajar keterampilan hidup

Mainan rumah boneka inimemberi kesempatan pada anak untuk mengelola sendiri rumahnya. Ketika akan meletakkan kitchen, sofa, meja setrikaan dan meja makan, anak bebas merancang sebuah aktivitas yang akan diperankan para boneka. Untuk merangsang kreativitas anak mengatur ruangan. Anda dapat menambahnya dengan mainan vas bunga.
Melalui permainan rumah boneka ini anak mengasah keterampilan:

• Komunikasi
Bila dimainkan sendiri, permainan ini merangsang keterampilan anak berkomunikasi. Si kecil berperan sebagai ayah, ibu, anak, bahkan binatang peliharaan. Selain itu menambah kreativitas si kecil karena ada “permainan” lain, yaitu interior dan aktivitas sehari- hari.

• Berimajinasi
Selain mengembangkan imajinasi juga menambah perbendaharaan kata anak. Misalnya pura-pura jadi ayah yang sedang melakukan pekerjaan rumah merupakan cara menyenangkan untuk belajar kata-kata baru.

• Sosial
Bila dimainkan anak bersama beberapa tamannya, si kecil mengasah kemampuan sosialnya. Setiap anak memilih perannya dan saat berinteraksi tak jarang menimbulkan masalah. Anak lantas berusaha menyelesaikan persoalan nsi antara mereka. Ketika berebut berperan jadi ibu/anak, misalnya, si kecil belajar berorganisasi.

RUMAH BONEKA BUATAN SENDIRI

Rumah boneka lengkap dengan perabotannya dari bermacam bahan (kayu, kain, plastik) mudah anda dapatkan bersama si kecil bisa jadi lebih asyik.

Anda dan anak dapat membangun rumah boneka dari kardus atau kotak bekas.

Jika anda terampil menjahit, membuat rumah boneka dari kain perca dapat dicoba. Tentu perlu kreativitas dalam mewujudkannya. Selamat mencoba!


Sumber : AYAHBUNDA

0 comments:

Posting Komentar

Bunda Dan Ananda © 2008 Template by:
bunda dan ananda