satumed.com - Di antara sekian ibu yang berbahagia setelah berhasil melahirkan bayi mereka dengan selamat dan sukses, ada yang malah berduka. Mungkin hal ini agak sulit dipercaya, tapi nyatanya ini memang benar-benar terjadi.
Sebagian besar dari mereka yang pernah merasakan gangguan ini menggambarkan perasaan yang mereka alami sebagai perasaan agak sedih, kecewa maupun mudah menangis. Namun, perasaan seperti ini bukanlah sesuatu yang aneh. Beberapa ahli bahkan menganggapnya sebagai sesuatu yang biasa.
Hingga saat ini, apa yang menjadi penyebab di balik gangguan ini masih belum berhasil diketahui dengan pasti. Namun ada beberapa faktor yang telah dicurigai menjadi pemicunya. Faktor-faktor itu dibagi menjadi faktor emosi dan fisik.
Faktor-faktor emosi diantaranya, mencemaskan perawatan terhadap bayi yang baru dilahirkan atau kekecewaan setelah melalui proses persalinan. Sedangkan faktor-faktor fisik diantaranya, perubahan kadar hormon dalam tubuh yang terjadi secara cepat atau kurang tidur dan kelelahan setelah merawat bayi yang baru dilahirkan.
Perasaan duka yang tidak menyenangkan itu umumnya hanya berlangsung sekitar tiga - lima hari dan akan hilang dengan sendirinya. Namun bila perasaan-perasaan tersebut tidak reda atau malah makin buruk dan berlangsung terus hingga lebih dari satu atau dua minggu, maka telah muncul apa yang disebut sebagai depresi pasca persalinan (postpartum depression, PPD).
Depresi yang konon mendera sekitar satu dari 10 wanita baru melahirkan ini, dapat membuat para penderitanya merasa tidak enak (badan), lesu, susah berkonsentrasi, susah tidur, tidak nafsu makan, mudah tersinggung, mudah menangis, kurang bergairah, dan putus asa. Gejala-gejala ini dapat timbul dalam berbagai derajat, mulai dari yang ringan hingga berat.
Walau tidak semua wanita penderita depresi pasca persalinan menunjukkan gejala-gejala yang mirip, setiap gejala yang dialami dapat menimbulkan perasaan bersalah, tertekan, malu, dan terasing. Para wanita yang baru pertama kali melahirkan, kurang mendapat dukungan dari suami dan keluarga, memiliki kehamilan yang tak diinginkan, pernah mengalami keguguran, dan memiliki riwayat depresi, memiliki kemungkinan yang lebih besar untuk terkena.
Para ibu diharapkan untuk lebih waspada terhadap kemungkinan timbulnya depresi pasca persalinan. Mengapa? Karena selain dapat ditangani dengan obat-obatan dan psikoterapi, gangguan ini juga dapat melenyapkan kebahagiaan seorang ibu dan berdampak buruk terhadap hubungan yang tengah berkembang antara ibu dan bayi. Sebagai tambahan, gangguan ini juga dapat mempengaruhi hubungan suami-istri. Nah lho!
Entri Populer
-
Dalam lingkungan keluarta sekarang, rupanya batas penghormatan dan kataatan anak kepada orang tua mulai kabur. Bahkan ada yang menanggap waj...
-
Hentikan "campur tangan" Anda. Biarkan anak menggambar sesuka hatinya untuk mengembangkan kemampuan motorik dan imajinasinya. Meng...
-
DIAKALKULIA, GANGGUAN KESULITAN BERHITUNG B anyak orangtua menganggap bodoh atau malas bila anaknya tidak bisa berhitung. Padahal be...
-
TINGGI SERAT, KAYA PROTEIN H ampir semua orang suka kacang-kacangan atau nut, rasanya yang gurih sangat lezat di makan langsung atau diolah ...
-
BERMASALAHKAH SAAT MENYUSUI? Untuk merealisasikan keinginan memiliki payudara besar dan indah, terkadang ada wanita yang menempuh cara opera...
KONSULTASI DOKTER ANAK

- dr. Hermansyah Irwan, SpA
- dr. Rusmala Deviani SpA
- dr. Fransiska S. Susanti, SpA
- dr. Maria Widhiastuti, SpB
- dr. M. Muchlis, SpA
- dr. Srimpi SpKJ
- dr. Rastra Rantos, Spa
- dr. Bobby Setiadi D, SpA
- dr. Jaya Ariheryanto,SpA
- dr. Rini Purwanti
- dr. Rouli Nababan SpA
Visitors
Sabtu, 13 Februari 2010
USAI MELAHIRKAN KOK SEDIH...
Labels:
Artikel Kehamilan
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Category
- Artikel (186)
- Tips Bunda (166)
- Artikel Keluarga (142)
- Psikologi Anak (79)
- Problematika keluarga (71)
- Artikel Kehamilan (66)
- Penyakit Anak (63)
- Tips Kecantikan (47)
- Seksologi (33)
- Makanan Bayi dan Balita (31)
- Obat Alternatif (22)
- Permainan Anak Balita (20)
- P3K Keluarga (18)
- Karier (11)
- Religi (9)
- Teknologi (6)
- Keuangan Keluarga (5)
- Hypnoparenting (2)
- Hypno-birthing (1)
About Me

- BUNDA DAN ANANDA
- Batam, Kepulauan Riau, Indonesia
- ZUDHA SULFIYANA seorang ibu dengan satu orang putra yang mulai beranjak remaja. yang ingin berbagi ilmu dengan para pembaca. semoga berguna untuk semua. Amin
0 comments:
Posting Komentar