Senin, 12 Januari 2009

PENYAKIT JANTUNG DAN KOLESTEROL

Semua orang amat takut menderita sakit. Wajar, sebab bagaimana ia dapat bekerja, bersosialisasi atau menjadi energik dan cantik bila tubuhnya sakit, badan panas, atau perut mulas? Jadi, jangan jegal langkah anda meraih cita-cita karena pola makan dan gaya hidup modern yng bisa mengundang penyakit serius

Penyebab penyakit jantung adalah kombinasi antara kadar kolesterol tinggi,
konsumsi rokok dan tekanan darah tinggi. Kolesterol banyak terkandung dalam makanan hewani seperti daging merah, daging unggas, ikan, telur, susu, keju, dan yogurt. Kolesterol dari lemak ini akan menempel pada dinding pembuluh darah dan menyumbat jalan darah, lalu menghambat suplai oksigen dan zat nutrisi ke jaringan tubuh.
Dengan kasus itu, muncullah keluhan kesehatan serius seperti penyakit jantung koroner, sakit dada (angina) sampai serangan jantung. Ada yang selamat, tapi kemudian mendapat serangan susulan. Bila menyumbat pembuluh darah di otak, maka terjadilah pendarahan (stroke).
Banyak sebab potensial penyakit jantung, seperti detak jantung abnormal (diatas dan di bawah normal,60-100kali/menit). Lalu gagal jantung, kelainan jantung bawaan, juga ada kerusakan pada otot jantung (cardiomyopathies) berupa pembesaran atau pengecilan jantung yang melemahkan daya pompa jantung, serta radang lapisan jantung akibat infeksi.
Dari hasil riset kardiologi, seseorang menjadi rentan terhadap penyakit jantung semata karena pola makan dan gaya hidup yang tidak alami, faktor usia dan riwayat kesehatan keluarga (keturunan). Langkah preventif untuk itu adalah semata dengan memperbaiki pola makan dan gaya hidup yang sehat dan alami.
Seperti telah disinggung sebelumnya, pola dan gaya hidup masyarakat modern menjadi pokok pangkal munculnya penyakit serius di dunia:
* 1 dari 2 kematian akibat penyakit jantung
* 1 dari 4 orang penderita hipertensi
* 1 dari 10 orang didera diabetes
* Penyakit paling mematikan:kanker.

0 comments:

Posting Komentar

Bunda Dan Ananda © 2008 Template by:
bunda dan ananda