Senin, 19 Juli 2010

USIR STRES, PERCEPAT PROCESS PENYEMBUHAN



Sejak lama, yoga telah dikenal sebagai metode alternatif penyembuhan dan penyeimbangan. Inilah beberapa alasan mengapa anda perlu mendoba yoga :


  • Mengusir stress. Jika penyakit anda disebabkan oleh steress, yoga adalah cara terbaik untuk menyembuhkannya. Yoga memberikan rileksasi, latihan patur, napas dan meditasi yang efektif untuk mengurangi kadar ketegangan dan kecemasan.
  • Mempercepat process penyembuhan. Di kala sakit, yoga memprcepat proses penyembuhan. Riset membuktikan, yoga efektif menyembuhkan tekanan darah tinggi, diabetes tipe 2, asma, gangguan tidur, sakit kepala kronis, dan nyeri punggung. Yoga juga memperbaiki fungsi jantung, pencernaan dan penglihatan, serta membantu mengontrol rasa nyeri.
  • Menumbuhkan kepribadian. Tubuh kita adalah instrumen musik yang indah, tetapi perlu dimainkan dengan benar sehingga menghasilkan nada yang indah pula. Yoga adalah panduan aman eksplorasi pencarian nada yang indah itu karena yoga mengusir konsepsi yang salah soal diri anda. anda juga akan menemukan makna baru tentang hidup yan gsebenarnya sederhana dan bahagia.
  • Komprehensif dan intrgratif. Yoga adalah gaya hidup yang secara integratif mencakup semua, aspek hidup, yaitu teknik untuk kesehatan optimal fisik dan mental, membantu menhadapi tantangan kehidupan modern serta kehidupan seksual. Yoga juga akan membuat anda merasa nyaman dengan tubuh sendiri, menambah rasa percaya diri, dan mendongkrak kemampuan konsentrasi dan memori. Disamping itu, yoga membebaskan hidup dari ketakutan dan emosi serta pikiran negatif.
  • Harmonisasi kehidupan sosial. Yoga membangun kesabaran, toleransi,cinta kasih dan pengampunan sehingga memperbaiki hubungan dengan keluarga, teman, rekan kerja, dan lain-lain.
  • Meningkatkan kemampuan Panca Indra. Yoga menjadikan anda lebih sensituf terhadap ritme tubuh, meningkatkan kemampuan panca indra, bahkan indra keenam.
  • Dapat dipadu dengan olah raga lain. Misalnya aerobik dan angkat beban, yoga juga meningkatkan kinerja anda secara keseluruhan
  • Mudah dan nyaman. Yoga dapat mempraktikan di rumah atau di mana saja tanpa harus kelelahan dan keringatan seperti di pusat kebugaran. Para pemula disarankan untuk berlatih dengan guru yoga terlebih dahulu.BATAM POS

0 comments:

Posting Komentar

Bunda Dan Ananda © 2008 Template by:
bunda dan ananda